histats

Flag Counter

fase-fase psikoseksual




Adapun fase-fase perkembangan psikoseksual yang dimaksud oleh Freud yaitu :

1. Fase oral
Fase oral adalah fase perkembangan yang berlangsung pada tahun pertama dari kehidupan individu. Pada fase oral ini, daerah erogen yang paling penting dan peka adalah mulut, yakni berkaitan dengan pemuasan kebutuhan dasar akan makanan dan air. Stimulasi atau perangsangan atas mulut seperti mengisap, bagi bayi merupakan tingkah laku yang menimbulkan kesenangan atau kepuasan.
 

2. Fase anal
Fase anal dimulai dari tahun kedua sampai tahun ketiga dari kehidupan. pada fase onal ini, focus dari energy libido dialihkan dari mulut kedaerah dubur, serta kesenangan atau kepuasan diperoleh dalam kaitannya dengan tindakan mempermainkan atau menahan faeces (kotoran). Pada fase anal ini pulalah anak mulai diperkenalkan kepada aturan-aturan kebersihan oleh orang tuanya melalui toilet training, yakni latihan mengenai bagaimana dan di mana seharusnya seorang anak membuang kotorannya.

3. Fase falik
Fase falik berlangsung pada tahun keempat atau kelima, yakni suatu fase ketika energy libido sasarannya dialihkan dari daerah dubur kedaerah alat kelamin. Pada fase falik ini anak mulai tertarik pada alat kelaminnya sendiri, dan mempermainkannya dengan maksud memperoleh kepuasan
.
4. Fase genital
Dengan memasuki pubertas yang juga merupakan awal atau dimulainya fasegenital,individu mengalami kebangkitan atau peningkatan dalam dorongan seksual, dan mulai menaruh perhatian terhadap lawan jenis. Peningkatan dorongan seksual ini merupakan akibat dari adanya perubahan biokimiadan fisiologis, yakni menjadi matangnya organ-organ reproduksi dan system endokrin mulai menjalankan fungsinya mengeluarkan hormon-hormon yang kemudian menghasilkan cirri-ciri seks sekunder seperti tumbuhnya bulu-bulu pada alat kelamin, tumbuhnya jenggot atau kumis pada anak laki-laki dan membesarnya buah dada pada anak perempuan. Pada fase genital naluri seksual menjadi matang dan lengkap.

0 comments on fase-fase psikoseksual :

Post a Comment