histats

Flag Counter

Pengertian Kebudayaan

A. Kebudayaan

    
1. Pengertian Kebudayaan
Kebudayaan atau cultuur (bahasa belanda), culture (bahasa inggris)  berasal dari bahasa latin, yaitu colere berarti mengolah, mengerjakan, menyuburkan, dan mengembangkan terutama mengolah tanah atau bertani. dari arti tersebut, kemudian berkembang arti culture, yaitu segala daya dan aktivitas manusia mengolah dan mengubah alam.
ditinjau dari bahasa indonesia, kebudyaan berasal dari bahasa sanskerta, yaitu budhayah yang merupakan bentuk jamak dari buddhi yang berarti budi dan akal. jadi, kebudayaan adalah hasil budi akal manusia untuk mencapai kesempurnaan hidup.



Dari berbagai arti dasar tersebut, para ahli selanjutnya memberikan pendapat tentang defisi kebudayaan.

a.  E.B. Tylor
      Kebudayaan adalah kompleks yang mencakup pengetahuan, kepercayaan, keseniaan, moral, hukum, adat istiadat dan lain-lain kemampuan, serta kebiasaan-kebiasaan yang sering dilakukan manusia sebagai anggota masyarakat..

b. Andreas Eppink
    kebudayaan adalah keseluruhan pengertian, nilai, norma, ilmu pengetahuaan, serta keseluruhan struktur sosial dan religus. Eppink juga mendefinisikan kebudayaan sebagai segala persyaratan intelektual dan artistik yang ciri khas sebuah masyarakat.

c. Clifford Geertz
     Kebudayaan adalah sistem keteraturan dari makna dan simbol-simbol yang ditranmisikan, diterjemahkan, dan diinterperensi agar dapat mengontrol perilaku. sumber-sumber ekstrasomatik dari informasi, memantapkan individu, mengembangkan pengetahuan, membuat penilaian, dan bersikap terhadap kehidupan mereka.

d. Selo Soemardjan dan Soeleman Soemardi
     Kebudayaan adalah semua hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat.

e. Koentjaningrat
     kebudayaan adalah seluruh sistem gagasan dan  rasa, tindakan, serta karya yang dihasilkan manusia dalam kehidupan bermasyarakat yang dijadikan miliknya dengan belajar.

Koentjaningrat mengemukakan 3 (tiga) wujud kebudayaan sebagai berikut. 

1.  Kebudayaan sebagai kompleks Ide, Gagasan, Nilai, Norma, dan Aturan.

        Wujud kebudayaan ini bersifat abstrak, tidak dapat diraba/difoto, dan merupakan wujud ideal kebudayaan. wujud ini berada dalam alam pikiran warga masyarakat tempaat suatu kebudayaan hidup. Istilah lain untuk menyebut wujud ideal kebudayaan adalah adat atau adat istiadat.






2. Kebudayaan Sebagai Tindakan Berpola dan Berbagai Aktivitas Manusia Dalam Masyarakat
      wujud kebudayaan  ini disebut sistem sosial. sistem sosial adalah keseluruhan tindakan manusia yang mempunyai pola-pola tertentu. sebagai rangkaian aktivitas manusia dalam suatu sistem sosial nyata bentuknya, terjadi di sekeliling kita sehari-hari, bisa diteliti, difoto, dan didokumentasi.




3. Kebudayaan Sebagai Benda Atau Hasil Karya Manusia
     wujud ketiga adalah kebudayaan fisik. Wujud kebudayaan ini merupakan keseluruhan hasil fisik dari aktifitas, perbuatan, dan karya manusia sebagai anggota masyarakat. wujud kebudayaan ini sifatnya paling nyata, berupa benda-benda atau hal-hal yang dapat diraba, dilihat, dan difoto.

       


                     berdasarkan berbagi pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa kebudayaan merupakan sistem gagasan, tindakan, dan hasil karya manusia dalam rangka memenuhi kebutuhan manusia dengan cara belajar. hampir seluruh tindakan manusia dalam memenuhi kebutuhannya dilakukan dengan belajar.



0 comments on Pengertian Kebudayaan :

Post a Comment